Mar 6, 2010

The Best


“You’re the best”

Dalam hidup anda, berapa kalikah anda mendengar orang lain mengucapkan kata-kata tersebut kepada anda? Kata-kata yang entah diucapkan dengan tulus atau tidak, tetapi dapat membuat seseorang menjadi senang. Kata-kata yang jika diterjemahkan secara langsung memiliki arti “Kau adalah yang terbaik”, yang mana jika diucapkan kepada anda berarti anda dianggap sebagai yang terbaik oleh yang mengucapkan kata-kata tersebut.

Terbaik disini bisa dalam berbagai hal. Bisa saja pada saat anda memecahkan masalah rumit yang tidak bisa dipecahkan oleh orang lain, anda diberikan kata-kata bahwa anda yang terbaik. Atau memang karena anda sangat menguasai satu hal hingga tidak ada yang menyamai anda, maka anda akan diberikan kata-kata tersebut. Bisa juga karena keseluruhan yang ada pada diri anda menjadikan anda seseorang yang berbeda dari yang lainnya, sehingga seseorang memberikan anda gelar “terbaik” tersebut. Banyak hal yang dapat memicu terucapnya kata-kata "terbaik".

Saya pribadi jarang sekali mendengar kata-kata itu diucapkan kepada saya. Entah apakah saya memang seorang “loser”, atau memang hanya seseorang yang tidak menonjol. Saya mendapatkan kata-kata “the best” selepas ujian akhir SMU, yang kemungkinan karena sesuatu yang saya lakukan saat ujian (tidak mau ditulis disini, bukan perbuatan yang baik). Predikat “the best” dalam hal yang satu itu bertahan sampai masa kuliah. Selain dari itu, tidak pernah lagi saya mendengar atau menerima ucapan yang menyatakan saya yang terbaik (sekali dua kali pernah sih, tapi tidak jelas diucapkan untuk apa).

Hingga beberapa waktu yang lalu, saya menerima ucapan “you’re the best” dari seseorang. Sungguh, jika boleh bersumpah saya akan bersumpah, kata-kata itu berarti sekali buat saya. Saya tidak tahu apa yang membuat saya "terbaik", dan sesungguhnya saya tidak perduli alasannya, saya hanya senang bisa mendengarnya.

Thank you so much ^_^

4 comments:

Tea said...

R u sure u dont know why u r the best? U r too modest :)

Nod-nya Tea said...

@Tea : sepertinya lebih baik rendah hati daripada menyombongkan diri (setidaknya buat saya :P)...
Anyway, mungkin akan sadar disebut "the best" kalau baru saja berhasil melakukan sesuatu yang "wah" :)

Ratusya said...

ehm ehm.. yayang ya yang bilang gituuu? prikitiiiiwww...

Nod-nya Tea said...

Iihh..bu guru ngeledek murid sendiri :P